Pembagian Waktu Di Indonesia (WIB, WIT Dan WITA)

Pembagian Waktu Di Indonesia- Di indonesia, Waktu terbagi menjadi 3 yakni meliputi Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Timur (WIT), dan Waktu Indonesia Tengah (WITA). Untuk mengetahui keterangannya simaklah pembahasannya di bawah ini.

Pembagian Waktu Di Indonesia
Pembagian Waktu Di Indonesia

Pembagian Waktu di Indonesia

Negara Indonesia merupakan salah satu negara yang berada di benua Asia Tenggara. Negara ini memiliki besar luas sekitar 1,9 juta km², mulai dari 95⁰ Bujur Timur sampai 141⁰ Bujur Timur. Jadi, Tidak heran jika terdapat pembagian waktu di Indonesia yang meliputi Waktu Indonesia Barat (WIB), Waktu Indonesia Timur (WIT), dan Waktu Indonesia Tengah (WITA). Selain itu pembagian zona waktu ini juga tercatat dan diatur dalam Keputusan Presiden atau Kepres No 41 Tahun 1987.

Negara Republik Indonesia merupakan negara yang luas dan terdiri dari pulau pulau serta berbagai wilayah. Selain itu wilayah wilayah di Indonesia memiliki perbedaan zona waktu yang sesuai dengan peraturan Kepres di atas. Lalu wilayah manakah yang memiliki zona waktu WIB, WIT, dan WITA? Bagaimana pembagian waktunya? Kali ini kami akan membahas mengenai pembagian waktu di Indonesia, baik WIB, WIT, maupun WITA. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Berikut merupakan penjelasan 3 pembagian waktu Indonesia yang terdiri dari 3 zona waktu di Indonesia saat ini.

Waktu Indonesia Barat (WIB)

Bagian barat wilayah Indonesia termasuk zona waktu Indonesia barat (WIB). Zona waktu WIB, sepanjang garis 105⁰ Bujur Timur.
Wilayahnya yang termasuk zona waktu WIB mencakup pulau Jawa, Sumatera serta sebagian Kalimantan (Kalbar dan Kalteng).
Waktu WIB adalah UTC+7 atau GMT+7, artinya waktu WIB berselisih 7(tujuh) jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.
WIB berselisih 1 jam lebih lambat dengan WITA (waktu Indonesia tengah) dan 2 jam lebih lambat dengan WIT (waktu Indonesia timur).
Ada 18 provinsi yang masuk zona waktu WIB yaitu :
  1. Aceh
  2. Sumatera Utara
  3. Sumatera Barat
  4. Riau
  5. Kepulauan Riau
  6. Jambi
  7. Kepualaun Bangka Belitung
  8. Bengkulu
  9. Sumatera Selatan
  10. Lampung
  11. Banten
  12. Jawa Barat
  13. DKI Jakarta
  14. Jawa Tengah
  15. Yogyakarta
  16. Jawa Timur
  17. Kalimantan Barat
  18. Kalimantan Tengah

Waktu Indonesia Tengah (WITA)

Bagian tengah wilayah Indonesia termasuk dalam zona waktu Indonesia tengah (WITA). Zona waktu WITA terbentang sepanjang garis 120⁰ Bujur Timur.
Wilayahnya yang termasuk zona waktu WITA mencakup pulau Bali, Nusa Tenggara, sebagian Kalimantan (Kaltara, Kaltim, Kalsel) dan Sulawesi.
Waktu WITA yakni UTC+8 / GMT+8 (Delapan), jadi waktu WITA berselisih 8 jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.
WITA berselisih 1 jam lebih cepat dengan WIB (waktu Indonesia barat) dan 1 jam lebih lambat dengan WIT (waktu Indonesia timur).
Ada 12 provinsi yang masuk zona waktu WITA yaitu :
  1. Kalimantan Utara
  2. Kalimantan Selatan
  3. Kalimantan Timur
  4. Bali
  5. Nusa Tenggara Timur
  6. Nusa Tenggara Barat
  7. Gorontalo
  8. Sulawesi Utara
  9. Sulawesi Tengah
  10. Sulawesi Barat
  11. Sulawesi Tenggara
  12. Sulawesi Selatan

Waktu Indonesia Timur (WIT)

Pada bagian timur wilayah Indonesia termasuk dalam zona waktu Indonesia timur (WIT). Zona waktu WIT terbentang sepanjang garis 135⁰ Bujur Timur.
Wilayahnya yang termasuk zona waktu WIT mencakup pulau Maluku dan Papua serta pulau dan kepulauan di sekitarnya.
Waktu WIT adalah UTC+9 atau GMT+9, sehingga waktu WIT berselisih 9 jam dengan Greenwich yang menjadi pusat zona waktu dunia.
WIT berselisih 2 jam lebih cepat dengan WIB (waktu Indonesia barat) dan 1 jam lebih cepat dengan WITA (waktu Indonesia tengah).
Ada 4 provinsi yang masuk zona waktu WIT yaitu :
  1. Maluku Utara
  2. Maluku
  3. Papua Barat
  4. Papua
Itulah Pembagian waktu di Indonesia, Semoga bermanfaat…