Rumah Adat Maluku – Nama, Gambar, Ciri, Penjelasan

Rumah Adat Maluku – Indonesia merupakan Negara kepulauan yang memiliki banyak sekali kebudayaan dan sangat beragam. Dari Sabang sampai Meroke sangat banyak kebudayan dan memiliki rumah adat dari masing masing daerah. Untuk lebih lengkapnya lagi simaklah pembahasan kami mengenai Materi Rumah Adat Maluku meliputi Nama, Gambar, Ciri, dan Penjelasan di bawah ini.

Rumah Adat Maluku

Maluku merupakan satu dari banyaknya provinsi di Indonesia yang memang sudah cukup terkenal di dunia. Selain menjadi daerah penghasil lada terbesar, Maluku juga terkenal akan eksotik budayanya yang tersusun dari beragam suku, ras dan agama. Salah satu bukti eksotis nya yaitu ialah masyarakat Maluku terpadu pada desain rumah adatnya.

Sketsa Rumah Adat Maluku

Rumah adat Maluku adalah sebuah ikon budaya sekaligus juga gambaran sikap dan jati diri dari masyarakat Maluku itu sendiri jika bicara tentang masyarakat Maluku secara umum, serta memiliki nilai-nilai pilosopi yang sangat unik membuat rumah adat ini menjadi sangat populer dan tidak hanya populer di Indonesia, rumah adat maluku juga populer di kalangan para wisatawan.

Rumah Baileo

Rumah Adat Maluku

Di Maluku rumah adat Bailio adalah salah satu representasi kebudayaan masyarakat Maluku yang memiliki fungsi penting dalam kehidupan masyarakat maluku secara umum.

Salah satu fungsi rumah adat Baileo yaitu sebagai tempat untuk berkumpul nya para masyarakat dalam mendiskusikan atau bermusyawarah atas permasalahan-permasalahan yang sedang dihadapi oleh masyarakat sekitar.

Selain menjadi tempat untuk berkumpul Baileo juga tempat untuk menyimpan benda-benda keramat, dan juga tempat untuk merayakan upacara adat.

Fungsi & Struktur Bangunan Rumah Adat Baileo

Bentuk bangunan rumah adat Maluku ini berbentuk rumah panggung dan tidak memiliki dinding, hal itu dilakukan karena masyarakat setempat meyakini bahwa dengan tidak adanya jendela maka roh-roh nenek moyang dapat bebas keluar dan masuk ke rumah baileo.

Struktur Bangunan Rumah Adat Baileo

Selain itu, dengan tidak adanya jendela, supaya pada saat berlangsungnya musyawarah, masyarakat yang tidak masuk dapat melihat dari luar rumah.

Rumah adat baileo memiliki lantai balai yang tinggi, yaitu bagi masyarakat sekitar memiliki arti yaitu agar roh-roh nenek moyang memiliki tempat dan derajat yang tinggi dari tempat berdirinya masyarakat.

Pada rumah adat baileo ada banyak ukiran-ukiran bergambar 2 ekor ayam berhadapan dan diapit oleh 2 ekor anjing disebelah kiri dan kananya. Posisi ukiran ini berada ambang pintu serta memiliki arti dari lambang tentang kedamaian dan kemakmuran,

Ciri Khas Rumah Baileo

Selain keunikan dari strukturnya, rumah adat baileo juga memiliki ciri khas yang sekaligus memiliki filosofi tersendiri dari rumah adat Maluku ini. Diantaranya yaitu :

  • Desain rumah tidak memiliki dinding yang dari masyarakat sana di maknai keterbukaan masyarakat Maluku terhadap segala perubahan.
  • Lantai rumah tinggi dari tanah, konon katanya agar roh-roh nenek moyang bisa diberi tempat dengan derajat yang lebih tinggi.
  • Adanya ornamen yaitu ukiran ukiran, ukiran tersebut menyerupai 2 ekor ayam yang dihimpit 2 ekor anjing yang berada dimulut jalan masuk rumah. Dan juga ada ukiran matahari, bulan dan bintang yang terletak di atap rumah. Konon ukiran ini di maknai keutuhan adat Maluku.
  • Memiliki 9 tiang penyangga rumah didepan dan dibelakan, serta 5 buah tiang di sisi kanan dan sisi kiri rumah. Jumlah tiang tiang tersebut menjadi simbol persekutuan antara desa dan kelompok suku maluku.

Rumah Sasadu

Rumah Adat Sasadu

Rumah sasadu merupakan Rumah adat Maluku Utara yang berada di bagian Timur Laut Indonesia. Provinsi maluku utara terbentuk pada tgl 4 Oktober 1999 lampau, setelah melepaskan diri dari provinsi induknya, yaitu Provinsi maluku. Meskipun terbilang provinsi yang baru, namun kebudayan Provinsi Maluku Utara telah terbentuk sangat lama dari kehidupan masyarakat dengan berbagai suku yang tinggal daerah tersebut.

Ciri Khas Rumah Adat Maluku (Sasadu)

Teradapat beberapa ciri khas sekaligus menjadi nilai-nilai filosofi pada desain rumah adat sasadu ini. Ciri khas yang membedakan dengan rumah adat yang ada di Indonesia lainnya, yaitu sebagai berikut:

  • Rumah adat sasadu adalah rumah terbuka yang tidak memiliki dinding namun memiliki banyak pintu. Desain tersebut memiliki nilai filosopi bahwa masyarakat suku sahu dan masyarakat Provinsi Maluku Utara adalah orang-orang yang sangat terbuka, karena mereka mau menerima para pendatang dengan baik tanpa membeda-bedakan nya.
  • Dibagian rangka atap rumah terdapat sepasang kain berwarna merah dan putih yang digantung. Kain tersebut adalah lambang kecintaan dari masarakat Provinsi Maluku Utara terhadap bangsa dan negara Indonesia.
  • Ada bola-bola yang dibungkus dengan ijuk yang digantung pada bagian kerangka atap dekat kain yaitu menyimbolkan sebuah kesetabilan dan juga kearifan.
  • Ujung atap rumah bagian bawah yang oleh masyarakat disana dibuat lebih pendek dari langit-langit membuat setiap orang yang mau masuk harus merundukan kepala dan juga membungkuk.

    Maka filosofinya yang terkandung dari bentuk ujung atap ini, agar setiap orang selalu patuh dan juga hormat terhadap semua aturan-aturan adat suku suhu.
  • Di ujung atap rumah adat Maluku Utara ini memiliki ukiran yang berbentuk menyerupai perahu. Ornamen tersebut menjadi simbol bahwa masyarakat suku Sahu adalah masyarakat yang gemar dalam melaut.

Apa nama rumah adat maluku?

Rumah sasadu merupakan Rumah adat Maluku Utara yang berada di bagian Timur Laut Indonesia.

Apa ciri ciri dari rumah adat maluku?

Lantai rumah tinggi dari tanah, konon katanya agar roh-roh nenek moyang bisa diberi tempat dengan derajat yang lebih tinggi.

Ciri Khas Rumah Baileo?

Desain rumah tidak memiliki dinding yang dari masyarakat sana di maknai keterbukaan masyarakat Maluku terhadap segala perubahan.
Lantai rumah tinggi dari tanah, konon katanya agar roh-roh nenek moyang bisa diberi tempat dengan derajat yang lebih tinggi.

Demikianlah pembahasan kami mengenai Materi Rumah Adat Maluku. Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait :