Pengertian Tanjung Adalah – Ciri-Ciri, Manfaat Dan Contoh [Lengkap]

Tanjung adalah – sebuah daratan yang menjorok ke laut, atau daratan yang dikelilingi laut di ketiga sisinya. Berikut adalah materi makalah tanjung lengkap yang meliputi pengertian, manfaat, ciri-ciri beserta contoh tanjung. Untuk lebih jelasnya simaklah pembahasan dibawah ini

Tanjung
Tanjung

Pengertian Tanjung

Tanjung adalah daratan yang menjorok ke laut
Tanjung juga bisa di artikan sebagai daratan yang dikelilingi laut pada ketiga sisinya. Tanjung yang luas disebut dengan semenanjung. Tanjung merupaka kebalikan dari teluk, dan biasanya keduanya bisa ditemukan pada suatu garis pantai yang sama.

Pengertian tentang tanjung juga banyak diulas pada bidang ilmu geografi. Dimana tanjung adalah salah satu daratan yang letaknya ada pada bibir pantai dan terbentuk secara alami.

Ciri-Ciri Tanjung

Ada beberapa ciri-ciri utama dari tanjung atau semenanjung. Berikut ini beberapa diantaranya :

  • Menjorok ke laut
  • Terlihat seperti tonjolan apabila dilihat dengan menggunakan peta
  • Ketiga sisinya dikelilingi oleh laut
  • Terbentuk dikawasan pinggir laut
  • lapisan batuan lembut
  • warna cokelat lebih banyak daripada warna biru

Manfaat Tanjung

Tanjung merupakan sebuah objek dengan segudang manfaat. Fungsi Tanjung sangat menunjang kehidupan manusia. Lalu, apa saja manfaat tanjung? Di bawah ini adalah manfaat tanjung yang perlu Anda ketahui.
  • Lokasi Tambak Ikan

Manfaat tanjung adalah sebagai lokasi tambak ikan. Faktanya, banyak pengusaha ikan atau warga sekitar yang membuat tambak ikan di sekitar area tanjung. Tanjung banyak dipilih karena sangat dekat dengan tempat hidup atau habitat berbagai jenis ikan yang dibudidayakan di tambak. Tidak hanya itu, kegiatan pemeliharaan juga akan lebih mudah jika berada di area tanjung.
  • Sebagai Tempat Tinggal

Manfaat selanjutnya adalah sebagai tempat tinggal penduduk sekitar atau para nelayan yang berada di sekitar pantai. Lokasi tanjung yang dipakai untuk bermukim warga biasanya adalah tanjung dengan luar daerah yang luas.
  • Pintu Masuk Lalu Lintas Perdagangan

Sejak dulu tanjung digunakan sebagai pintu masuknya perdagangan internasional. Tanjung memiliki peranan yang sangat besar dalam proses perputaran dan sirkulasi bisnis impor dan ekspor di berbagai negara.
Hal ini dikarenakan pelabuhan dibuat di dalam tanjung, sehingga kapal-kapal yang membawa barang-barang perdagangan harus mendarat di tanjung untuk proses bisnis selanjutnya. Sebut saja semenanjung malaka yang dari dulu sampai sekarang masih digunakan sebagai pintu utama kegiatan perdagangan ekspor dan impor dari seluruh dunia.
  • Sumber Mata Pencaharian

Manfaat selanjutnya dari tanjung adalah menjadi sumber mata pencaharian. Terutama bagi penduduk yang ada di sekitarnya. Laut yang berbatasan dengan daratan tanjung secara langsung umumnya mempunyai jumlah biota laut dan ikan yang lebih banyak daripada garis pantai atau teluk. Kondisi ini tentunya menjadi peluang tersendiri bagi masyarakat setempat. Dimana mereka bisa menangkap ikan kemudian dikonsumsi atau dijual.
  • Mengurangi Kemungkinan Banjir

Manfaat lainnya adalah mengurangi kemungkinan adanya banjir karena pasang surut air laut. Fenomena bencana alam ini dikenal dengan sebutan banjir rob. Perlu diketahui bahwa banjir rob adalah naiknya air laut ke daratan hingga menggenang dan menyebabkan banjir.
  • Lokasi Wisata

Manfaat lainnya adalah sebagai lokasi wisata yang dikelola oleh pemerintah ataupun swasta. Tanjung memiliki keindahan yang sangat memukau. Tidak hanya itu, para wisatawan juga bisa melakukan aktivitas snorkeling di sekitar laut dekat tanjung. Potensi wisatanya sangat tinggi sehingga wajar saja jika pemerintah menaruh perhatian banyak pada obyek wisata tanjung yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Contoh Tanjung

Di bawah ini adalah beberapa contoh tanjung, Diantaranya :

  • Tanjung Benoa

Tanjung Benoa
Tanjung Benoa

Tanjung yang satu ini juga jadi salah satu wisata yang banyak dikunjungi di Bali. Wilayah yang terkenal dengan pantai dan olahraga airnya itu terletak di wilayah Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Saat bertandang ke wilayah Bali bagian selatan itu, kamu bisa menikmati suasana pantai yang begitu eksotis, tapi rasanya tidak sah jika belum merasakan sensasi permainan air yang ada di Tanjung Benoa

  • Tanjung Bira

Tanjung Bira
Tanjung Bira

Pelesir ke Tanjung Bira seperti perjalanan ke alam surga alam yang begitu cantik. Suguhan utama di bidang wisata yang masuk wilayah Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan. Ketenaran Tanjung Bira telah jadi buah bibir dan terkenal hengga wisatawan asing. Namun kamu harus menempuh perjalanan darat sekitar 200 Kilometer dari pusat Kota Makassar.

  • Tanjung Layar

Tanjung Layar
Tanjung Layar

Pulau Jawa mempunyai ujung Barat berupa Tanjung, ada beberapa tanjung di sana. Salah satu yang paling terkenal yaitu Tanjung Layar yang ada di Kecamatan Bayah, Lebak, Provinsi Banten.

Demikianlah pembahasan kami mengenai Tanjung Atau Semanjung, Semoga dapat menambah wawasan kita…

Artikel Lainnya :